PENGARUH PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA DALAM PENYELESAIAN SOAL CERITA PADA POKOK BAHASAN ARITMATIKA SOSIAL SEMESTER GENAP KELAS VII SMPN 2 KEPOHBARU TAHUN PELAJARAN 2018/2019

FITRIYANI, TUTUT IKA (2019) PENGARUH PEMBELAJARAN MATEMATIKA REALISTIK TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA DALAM PENYELESAIAN SOAL CERITA PADA POKOK BAHASAN ARITMATIKA SOSIAL SEMESTER GENAP KELAS VII SMPN 2 KEPOHBARU TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Other thesis, IKIP PGRI BOJONEGORO.

[img] Text
2. PROPOSAL SKRIPSI.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Abstrak Fitriyani, Tutut Ika. 2019. Pengaruh Pembelajaran Matematika Realistik Terhadap Peningkatan Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa Dalam Penyelesaian Soal Cerita Pada Pokok Bahasan Aritmatika Sosial Semester Genap SMPN 2 Kepohbaru. Skripsi, Program Studi Pendidikan Matematika, Fakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam, IKIP PGRI Bojonegoro, Pembimbing (I) Dwi Erna Novianti, S.Si, M.Pd., (II) Puput Suriyah, M.Pd. Kata kunci: pembelajaran matematika realistik, komunikasi matematis, soal cerita, aritmatika sosial. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pembelajaran matematika realistik terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa dalam penyelesaian soal cerita pada pokok bahasan aritmatika sosial. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMPN 2 Kepohbaru dengan menggunakan dua kelas yaitu kelas VII A sebagai kelas kontrol dan kelas VII B sebagai kelas eksperimen. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksperimen. Variabel bebas pada penelitian ini adalah pembelajaran matematika realistik, sedangkan variabel terikat dalam penelitian ini adalah kemampuan komunikasi matematis siswa. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode dokumentasi dan metode tes. Metode tes yang digunakan adalah tes kemampuan komunikasi matematis. Analisis data yang digunakan adalah uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh pembelajaran matematika realistik terhadap peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa dalam penyelesaian soal cerita pada pokok bahasan aritmatika sosial.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: pembelajaran matematika realistik, komunikasi matematis, soal cerita, aritmatika sosial
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: Ms Sri Winarsih IKIP PGRI Bojonegoro
Date Deposited: 27 Feb 2020 08:00
Last Modified: 27 Feb 2020 08:00
URI: http://repository.ikippgribojonegoro.ac.id/id/eprint/114

Actions (login required)

View Item View Item