PROFIL LAPISAN PEMAHAMAN KONSEP BARISAN DAN DERET BERDASARKAN TEORI PIERE KIEREN

Asih, A and Nur Rohman, Nur and Anita Dewi Utami, ADU PROFIL LAPISAN PEMAHAMAN KONSEP BARISAN DAN DERET BERDASARKAN TEORI PIERE KIEREN. JIPM: Jurnal Inovasi Pembelajaran Matematika.

[img] Text
PROFIL LAPISAN PEMAHAMAN KONSEP BARISAN DAN DERET BERDASARKAN TEORI PIERE KIEREN.pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan profil lapisan pemahaman konsep barisan dan deret berdasar teori piere kieren pada 28 siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 2 Bojonegoro. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif serta dianalisis menggunakan triangulasi sumber data dan triangulasi metode. Hasil penelitian menunjukkan terdapat beberapa lapisan pemahaman konsep siswa yaitu: 1) lapisan primitive knowing adalah siswa yang telah memiliki pengetahuan dasar, 2) lapisan image making adalah siswa yang membuat pemahaman dari pengetahuan sebelumnya, 3) lapisan image having adalah siswa yang sudah memiliki gambaran mengenai suatu topik, 4) lapisan property noticing adalah siswa yang mampu mengkombinasikan aspek- aspek dari sebuah topik untuk membentuk sifat spesifik terhadap topik itu, 5) lapisan formalizing adalah siswa yang mampu membuat abstraksi suatu konsep matematika berdasarkan sifat-sifat yang muncul, 6) lapisan observing adalah siswa yang mampu mengkordinasikan dan mampu menggunakannya pada suatu permasalahan, 7) lapisan structuring adalah siswa yang mampu mengaitkan hubungan antar teorema dan mampu membuktikannya, 8) lapisan inventising adalah siswa yang memiliki sebuah pemahaman terstruktur lengkap dan mampu menciptakan sebuah konsep yang baru.

Item Type: Other
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: Unnamed user with username anitadewi
Date Deposited: 31 Mar 2021 08:40
Last Modified: 31 Mar 2021 08:40
URI: http://repository.ikippgribojonegoro.ac.id/id/eprint/1416

Actions (login required)

View Item View Item