ANALISIS NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM FILM SAYAP-SAYAP PATAH KARYA RUDI SOEDJARWO SERTA RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA

ANGGRAINI, DEWI (2024) ANALISIS NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER DALAM FILM SAYAP-SAYAP PATAH KARYA RUDI SOEDJARWO SERTA RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA. Diploma thesis, IKIP PGRI BOJONEGORO.

[img] Text
DEWI ANGGRAINI.pdf

Download (733kB)
Official URL: https://ejurnal.ikippgribojonegoro.ac.id/index.php...

Abstract

Anggraini, Dewi. (2024). Analisis Nilai-Nilai Pendidikan Karakter dalam Film Sayap-Sayap Patah karya Rudi Soedjarwo Serta Relevansinya dengan Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA. Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni. IKIP PGRI Bojonegoro. Pembimbing I Dr. Masnuatul Hawa, S.Pd., M.Pd., Pembimbing II Joko Setiyono, S.Pd., M.Pd. Kata Kunci: Nilai Pendidikan Karakter, Film, Pembelajaran Bahasa Indonesia Pendidikan karakter dapat didefinisikan sebuah cara penanaman nilai-nilai karakter terhadap diri seseorang yang mencakup unsur pengetahuan, keinginan atau kesadaran dan perbuatan yang bertujuan untuk mengerjakan nilai-nilai tersebut, kepada Tuhan Yang Maha Esa, antar sesama, lingkungan, dalam diri individu, serta bangsa, sehingga seseorang menjadi pribadi yang berakhlak baik dan mulia. Penelitian ini mempunyai tujuan, yakni (1) untuk mendeskripsikan dan menganalisis nilai-nilai pendidikan karakter yang termuat dalam film Sayap-Sayap Patah karya Rudi Soedjarwo, (2) untuk mengetahui relevansi film Sayap-Sayap Patah karya Rudi Soedjarwo dengan pembelajaran bahasa Indonesia di SMA. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Pendekatan kualitatif memfokuskan terhadap penalaran, makna, penjelasan terhadap keadaan tertentu, serta meneliti berbagai hal terkait dengan kehidupan sehari-hari. Sumber data pada penelitian ini yaitu wacana lisan yang ada dalam sebuah dialog antar tokoh pada film yang berjudul Sayap-Sayap Patah karya Rudi Soedjarwo. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik simak dan teknik catat. Teknik analisis data pada penelitian ini dapat dilakukan dengan cara mengumpulkan data, memadatkan data atau reduksi data, menampilkan data, dan penarikan kesimpulan. Penelitian ini menggunakan teknik validasi data dengan cara triangulasi sumber dan ketekunan pengamat. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1) Nilai-nilai pendidikan karakter dalam film Sayap-Sayap Patah karya Rudi Soedjarwo meliputi nilai pendidikan karakter religius, mandiri, rasa ingin tahu, menghargai prestasi, bersahabat/ komunikatif, cinta damai, peduli sosial dan tanggung jawab. (2) Relevansi nilai-nilai pendidikan karakter pada film Sayap-Sayap Patah karya Rudi Soedjarwo dengan pembelajaran bahasa Indonesia di SMA terdapat pada kompetensi dasar (KD) 3.3 yaitu menganalisis teks cerita pendek, pantun, cerita ulang, eksplanasi kompleks, dan ulasan/ review film/ drama baik melalui lisan maupun tulisan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: Ms Winarsih IKIP PGRI Bojonegoro
Date Deposited: 02 Oct 2024 05:08
Last Modified: 02 Oct 2024 05:08
URI: http://repository.ikippgribojonegoro.ac.id/id/eprint/2643

Actions (login required)

View Item View Item