ANALISIS FEMINISME DALAM NOVEL MAYA KARYA AYU UTAMI DAN HUBUNGANNYA DENGAN PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA

AVIYANI, SHINTA NUR (2024) ANALISIS FEMINISME DALAM NOVEL MAYA KARYA AYU UTAMI DAN HUBUNGANNYA DENGAN PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMA. Diploma thesis, IKIP PGRI BOJONEGORO.

[img] Text
SHINTA NUR AVIYANI.pdf

Download (490kB)
Official URL: https://ejurnal.ikippgribojonegoro.ac.id/index.php...

Abstract

Aviyani, Shinta Nur 2024. Analisis Feminisme dalam Novel Maya Karya Ayu Utami dan Hubungannya dengan Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA. Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Satra Indonesia, Fakultas Pendidikan Bahasa dan Seni, IKIP PGRI Bojonegoro, Pembimbing (I) Abdul Ghoni Asror, M.Pd. (II) Dr. Moh. Fuadul Matin, S.S., M.Pd. Kata kunci: feminisme, novel. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan bentuk feminisme dalam novel Maya karya Ayu Utami dan hubungannya dengan pembelajaran Bahasa Indonesia di SMA. Penelitian ini adalah sebuah penelitian yang menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan pendekatan feminisme eksistensialisme. Dalam penelitian ini mencakup dua data yaitu data yang berupa lisan dan non lisan.dengan menggunakan metode teknik catat data-data tersebut dikumpulkan. Sebuah data yang sudah terakumulasi kemudian dianalisis sesuai dengan alat tolak ukur yang sudah dibuat lalu diberi kodefikasi. kemudian data tersebut ditampilkan dengan berdasar pada kaidah yang menjadi tumpu dilakukannya penelitian kemudian dihubungkan dengan pembelajaran bahasa indonesia. Hasil dari penelitian yang dilakukanss menunjukkan adanya beberapa data feminisme eksistensialisme dengan berbagai ciri-ciri yaitu perempuan dapat bekerja dan menjadi seorang intelektual, perempuan mengorbankan diri kepada laki-laki dan kodratnya sebagai seorang perempuan, dan penderitaan yang di alami tokoh Perempuan, dengan ditemukan data sebanyak dua puluh tujuh kutipan. Nilai feminisme yang terkandung dalam novel Maya karya Ayu Utami kemudian dapat dihubungkan pada pembelajaran bahasa indonesia di SMA kelas XII pada KD 3.8. dan 4.8.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education
Depositing User: Ms Winarsih IKIP PGRI Bojonegoro
Date Deposited: 11 Oct 2024 02:52
Last Modified: 11 Oct 2024 02:52
URI: http://repository.ikippgribojonegoro.ac.id/id/eprint/2699

Actions (login required)

View Item View Item