AFIFAH, SITI NUR (2019) ANALISIS KESALAHAN BERBAHASA PADA PENGGUNAAN EJAAN BAHASA INDONESIA (EBI) DALAM SURAT DINAS KANTOR DESA RAYUNG KECAMATAN SENORI KABUPATEN TUBAN DAN RELEVANSINYA DENGAN PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI SMP TAHUN PELAJARAN 2018-2019. Other thesis, IKIP PGRI BOJONEGORO.
Text
bab 1-3 + sampul & pengesahan.pdf - Published Version Download (554kB) |
Abstract
ABSTRAK Afifah, Siti Nur. 2019. Analisis Kesalahan Berbahasa pada Penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia dalam Surat Dinas Kantor Desa Rayung Kecamatan Senori Kabupaten Tuban dan Relevansinya dengan Pembelajaran Bahasa Indonesia di SMP Tahun Pelajaran 2018/2019. Skripsi: IKIP PGRI Bojonegoro, Pembimbing (I) Nur Alfin Hidayati, M. Pd., pembimbing (II) Sutrimah, M.Pd. Kata Kunci: Analisis Kesalahan Berbahasa, Ejaan Bahasa Indonesia, Surat Dinas Penelitian ini bertujuan untuk Mendeskripsikan dan menjelaskan penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia (EBI) dalam penulisan surat dinas di kantor Desa Rayung Kecamatan Senori Kabupaten Tuban dan mendeskripsikan hubungan penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia (EBI) dalam surat dinas Desa Rayung Kecamatan Senori Kabupaten Tuban dengan pembelajaran bahasa Indonesia di SMP. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif yaitu prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan yang dapat diamati. Penggunaan metode analisis deskriptif dilakukan karena sasaran dalam penelitian ini adalah surat-surat dinas yang ada di kantor desa Rayung kecamatan Senori kabupaten Tuban. Sumber data dalam penelitian ini adalah surat-surat dinas yang ada di kantor desa Rayung Kecamatan Senori Kabupaten Tuban. Prosedur pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini, yaitu dengan cara dokumentasi dan simak catat pada surat-surat dinas yang ada di kantor desa Rayung. Teknik analisis data yang digunakan yaitu dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan kesimpulan. Kemudian dilakukan pengecekan keabsahan guna untuk memeriksa datadata yang dihasilkan agar dapat dipercaya dan dipertanggungjawabkan secara ilmiah. Pengecekan keabsahan yang digunakan yaitu dengan teknik triangulasi. Teknik triangulasi adalah teknik yang memanfaatkan sesuatu yang lain di luar data itu untuk keperluan pengecekan atau sebagai pembanding terhadap data itu, tekniknya dengan pemeriksaan sumber lainnya. Hasil dari penelitian ini terdapat kesalahan-kesalahan penggunaan Ejaan Bahasa Indonesia yaitu kesalahan pada penggunaan huruf kapital, penggunaan tanda baca (titik, koma, dan hubung), dan pemakaian kata dalam surat dinas kantor desa Rayung. Kesalahan EBI pada surat dinas keluar yaitu terdiri dari 145 kesalahan penggunaan huruf kapital, 8 kesalahan penggunaan tanda baca titik, 25 kesalahan penggunaan tanda baca koma, 10 kesalahan penggunaan tanda baca hubung, tidak ada kesalahan pemakaian kata turunan, dan 2 kesalahan pemakaian kata depan. Hubungan penelitian ini dengan mata pelajaran bahasa Indonesia di kelas VII SMP sangat erat, karena terdapat juga pelajaran yang membahas tentang surat dinas pada KD 4.12 yaitu menulis surat dinas.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Analisis Kesalahan Berbahasa, Ejaan Bahasa Indonesia, Surat Dinas |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools |
Divisions: | Faculty of Law, Arts and Social Sciences > School of Education |
Depositing User: | Ms Sri Winarsih IKIP PGRI Bojonegoro |
Date Deposited: | 25 Feb 2020 09:13 |
Last Modified: | 25 Feb 2020 09:13 |
URI: | http://repository.ikippgribojonegoro.ac.id/id/eprint/62 |
Actions (login required)
View Item |